Final Pertandingan Sepak Bola UNG Terpaksa Dihentikan, Ini Penyebabnya

NUSANTARA1.ID – Babak final pertandingan sepak bola antara Fakultas Teknik dan Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo (UNG) terpaksa dihentikan akibat tensi tinggi dan gesekan antar pendukung masing-masing tim.

Pertandingan final itu merupakan agenda terakhir kegiatan UNG Sports Competition (USC), yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa UNG, dilaksanakan di lapangan kampus 3, stadion Universitas Negeri Gorontalo pada Ahad (24/11).

Menurut Kapolres Kota Gorontalo, Kombes Pol, Dr. Ade Permana, yang hadir saat gesekan terjadi menyampaikan informasi yang diterimanya di babak pertama pertandingan tersebut masih berjalan aman dan lancar.

Bacaan Lainnya

Namun, saat memasuki 10 menit babak kedua berjalan, dengan kedudukan skor 0-0, kondisi di area tribun stadion UNG mulai memanas hingga memicu gesekan antar pendukung.

“Terinformasi ke saya melalui Warek 3, kondisi awal babak pertama masih aman, tetapi selanjutnya situasi agak sedikit memanas saat beliau telepon” jelas Kombes Pol, Dr. Ade Permana.

“Tadi kondisinya memang sempat memanas ya, tapi sebetulnya belum sampai dalam kategori kericuhan, hanya saja ada sedikit gesekan antara masing-masing pendukung,” lanjutnya.

Di sisi lain, Presiden BEM UNG, Ridha Alvariza Anwar mengungkapkan kejadian tersebut merupakan hal yang tidak diinginkan terjadi di pertandingan babak final itu.

Menurutnya, kegiatan yang ditujukan sebagai wadah dan ajang silaturahmi bagi seluruh mahasiswa UNG, namun Ia menyayangkan gesekan itu harus terjadi dan berakibat harus diberhentikanya kegiatan.

“Kegiatan ini sebenarnya sebagai wadah untuk mengasah kemampuan dalam bidang olahraga dan ajang silaturahmi bagi seluruh mahasiswa, namun sangat disayangkan beberapa oknum pendukung tak mampu menahan diri sehingga terjadilah gesekan” ucapnya.

mengenai keberlanjutan kegiatan, lanjut Ridha, pihaknya sebagai penyelenggara masih akan melakukan rapat koordinasi bersama pimpinan kampus. (*)

Pos terkait