KPU Bone Bolango Bersama Forkopimda Bahas Tahapan Pilkada 2024

NUSANTARA1.ID – Menindaklanjuti Rapat Forkopimda diperluas di tingkat Provinsi Gorontalo, Pemda Bone Bolango menggelar rapat yang membahas tahapan Pilkada 2024. 

Rapat ini diselenggarakan di Rudis Bupati Bone Bolango, Kamis (30/5) yang juga dihadiri KPU Bone Bolango mengingat yang akan disampaikan yakni progres Pilkada 2024.  

Ketua KPU Bone Bolango, Sutenty Lamuhu, menyampaikan bahwa dan beberapa tahapan yang sudah dilakukan dan tengah berjalan. 

Bacaan Lainnya

“Kami sudah melakukan perekrutan PPK sejumlah 90 orang dan PPS sejumlah 495 orang, dan telah telah dilantik,” kata Sutenty Lamuhu.

Selanjutnya, Sutenty Lamuhu mengungkapkan bahwa pengusulan Sekretariat PPK dan PPS dari Pemerintah Daerah yang harus segera paling lambat 7 hari setelah pelantikan PPK PPS yang nantinya akan dikeluarkan SK oleh KPU.

Masih pada kesempatan yang sama, Sutenty Lamuhu mengungkapkan jika saat ini tengah berjalan verifikasi administrasi dukungan perseorangan. Verifikasi ini dilakukan terhadap 2 bakal calon perseorangan yakni Pasangan Amran – Irwan (Amin) dan Ismet – Risman (Iris).

“Kami juga berharap agar pemerintah memfasilitasi Kantor Sekretariat PPK/PPS yang representatif baik untuk penyimpanan logistik maupun pengarsipan dokumen,” kata Sutenty Lamuhu.

Terakhir yang disampaikan Sutenty Lamuhu dalam rapat tersebut yakni tentang pemetaan TPS Pilkada sejumlah 294 TPS dan dalam waktu dekat akan merekrut 465 Pantarlih. 

Merespon apa yang disampaikan Sutenty Lamuhu, Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli langsung berkoordinasi dengan camat-camat untuk memfasilitasi kantor sekretariat PPK dan PPS. Selain itu, menyiapkan 3 orang untuk membantu di bidang sekretariat pada masing-masing PPK dan PPS.

Hadir juga pada rapat tersebut, unsur Forkopimda  lainnya seperti Polres, Dandim, Kejaksaan, Danlanal. (**)

Pos terkait