Ikut Kejurnas Kapolri Cup, Dua Atlet Silat dari Polda Gorontalo ke Semifinal

NUSANTARA1.ID – Dua anggota Polri yang mewakili Polda Gorontalo pada kejuaraan nasional pencak silat Kapolri Cup 2023, yang berlangsung di GOR Popki Cibubur Jakarta, berhasil masuk dalam babak semi final.

Melalui rilis yang disampaikan Bidang Humas Polda Gorontalo pada Minggu (05/03/2023), kedua atlet tersebut masing-masing Bripda Refliyanto Ngabito, yang bertugas sebagai personel Bintara Satuan Samapta Polres Bone Bolango dan Bripda Revaldo Montu, yang merupakan Bintara Samapta Polresta Gorontalo Kota.

Dalam rilis tersebut, Kabud Humas Polda Gorontalo, Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono menyampaikan, pelaksanaan kejuaraan pencak silat Kapolri Cup ini, merupakan sebuah sarana untuk menjaring potensi-potensi atlet silat yang berasal dari seluruh anggota Polri. 

Bacaan Lainnya

Menurut Kabid Humas, kejuaraan ini juga sebagai upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), melalui olahraga beladiri dalam rangka mendukung personel Polri yang Presisi guna mewujudkan Indonesia maju.

“Mengingat pentingnya kegiatan ini, Kapolda Gorontalo berpesan kepada para atlet untuk menjaga fisik maupun mental, serta tetap menjunjung tinggi sportivitas, sehingga bisa membawa nama baik Polda Gorontalo dan mendapatkan hasil yang memuaskan,” ucap Kombes Pol, Wahyu Tri Cahyono.

Mantan Kapolres Bone bolango itu Lebih lanjut Wahyu mengungkapkan, kejurnas Pencak Silat ini mempertandingkan kelas mulai dari kelas pelajar yaitu; Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, dan Sekolah Menengah Atas. Selain itu, di kelas Polri dan TNI juga ikut meramaikan untuk memperebutkan Piala Kapolri Pertama untuk Pencak Silat Beladiri ini.

“Pertandingan ini akan dilaksanakan selama tiga hari kedepan, mulai dari 3 Maret hingga Minggu tanggal 5 Maret 2023,” tutup Kombespol Wahyu Tri Cahyono,” (*)

Rilis

Pos terkait