Silaturahmi ke Kediaman Rusli Habibie, Hamka Tuai Pujian 

Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer bersama keluarga saat berkunjung di kediaman mantan Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, Ahad (10/7/2022). (Foto: Istimewa)
Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer bersama keluarga saat berkunjung di kediaman mantan Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, Ahad (10/7/2022). (Foto: Istimewa)

Nusantara1.id, GORONTALO – Penjabat Gubernur Gorontalo mendapatkan pujian dari Mantan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie. Bagi Rusli, Hamka adalah pejabat yang amanah dan memiliki pribadi yang santun.

Sebagai Mantan Gubernur Gorontalo dua periode, Rusli Habibie menilai Hamka Hendra Noer mampu menjaga stabilitas daerah tetap Kondusif. Meski ada riak riak di masyarakat tapi menurutnya hal tersebut masih dalam kondisi yang wajar.

“Ada pro kontra itu biasa, selama tidak merusak dan mengganggu stabilitas daerah. Kita harus dukung dan bantu Pak Hamka memimpin daerah ini,” kata Rusli Habibie usai menerima  silaturahim Hamka Hendra Noer dan keluarga di kediaman pribadinya, Kelurahan Moodu, Kota Gorontalo, Minggu (10/7/2022).

Bacaan Lainnya

Selain mampu menjaga stabilitas daerah, kata Rusli Habibie, Hamka Hendra Noer juga memiliki pribadi yang baik, berkompeten serta mampu mengemban amanah sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo. 

Rusli Habibie juga meminta masyarakat untuk mendukung Hamka Hendra Noer dalam memimpin Provinsi Gorontalo. 

“Pesan saya tolong Pak Hamka dijaga. Beliau orang baik. Orangnya juga cerdas, tahu sopan santun,” kata Rusli Habibie. 

Momen Lebaran Idul Adha memang dimanfaatkan Hamka Hendra Noer untuk bersilaturahmi dengan beberapa orang penting di Provinsi Gorontalo. Dirinya bersilaturahmi dengan mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie dan Idris Rahim. 

Meski penuh keakraban, Tidak ada masalah politik yang dibahas dalam silaturahim tersebut. Topik pembicaraan hanya seputaran keluarga, kesehatan dan kehidupan keseharian. Perbincangan lebih banyak diisi dengan aktivitas harian seperti hobi dan keluarga. 

“Alhamdulillah bisa silaturahmi dengan senior senior, dengan Kak Rusli dengan orang tua kita Kak Idi. Saya hanya bersilaturahmi. Enggak ada cerita politik. Dengan kak Rusli cerita anak, dengan Kak Idi cerita olahraga. Nggak boleh cerita politik,” tutup Hamka.(*)

Pos terkait