Kota Gorontalo Raih Peringkat 1 Pembangunan Daerah 2022

Sekda Kota Gorontalo, Ismail Majid (kiri) saat menerima penghargaan dari Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer pada Musrenbang 2024 di Hotel Aston, Senin (10/4). (Foto: Ist)
Sekda Kota Gorontalo, Ismail Majid (kiri) saat menerima penghargaan dari Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer pada Musrenbang 2024 di Hotel Aston, Senin (10/4). (Foto: Ist)

NUSANTARA1.ID – Melalui kegiatan Musyawarah Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Gorontalo 2024, Kota Gorontalo raih peringkat satu, dengan menerima piagam penghargaan pembangunan daerah 2022 tingkat Provinsi Gorontalo, Senin (10/4).

Adapun penghargaan ini terkait dengan perencanaan pembangunan daerah yang dinilai dari tim pemerintah provinsi, terlebih khusus dari jajaran Bappeda.

Sekda Kota Gorontalo, Ismail Madjid, menjelaskan terdapat point penting terkait dengan hal ini, yaitu yang pertama dari sisi kualitas dokumen perencanaan pembangunan daerah.

Bacaan Lainnya

“Untuk penilaiannya tentunya dari sisi kualitas dokumen perencanaan itu sendiri, artinya bagaimana pencapaian daripada mencari persoalan yang dihadapi termasuk dalam rangka pencapaian terkait dengan apa yang dirumuskan dengan RPJMD,” kata Ismail Majid.

Lanjut katanya, untuk point penilaian lainnya, perencanaan dari pemerintah pusat melalui Rencana Kerja Pemerintah (RKP). Kemudian bagaimana sinkronisasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) provinsi dan juga Kota Gorontalo. (*)

Pos terkait