nusantara1.id, GORONTALO – Walikota Kotamobagu, Tatong Bara mengaku jika daerah yang dipimpinnya memiliki kesamaan dengan Kota Gorontalo. Itu dilihat dari keberadaan dua kota ini yakni sama-sama sebagai daerah jasa dan perdagangan.
“Dilihat dari topografi Kotamobagu memiliki kesamaan dengan Kota Gorontalo. Bahkan sama-sama merupakan daerah jasa dan perdagangan,” kata Tatong Bara saat berkunjung ke Kota Gorontalo, Kamis (2/2/2023).
Hanya saja, Tatong Bara mengakui jika Kota Gorontalo sebagai ibukota Provinsi Gorontalo lebih berkembang pesat dibanding dengan Kota Kotamobagu. Dilihat dari jumlah penduduk yang hampir sama, Kota Gorontalo mengalami perubahan dan kemajuan sangat pesat.
“Baik infrastruktur, perdagangan atau perekonomian, kesehatan, pendidikan dan religi. Keberhasilan pak Marten Taha, patut diakui dan apresiasi,” tegas Tatong Bara.
Masih pada kesempatan yang sama, Tatong Bara menambahkan bahwa Pemkot Kotamobagu sendiri akan lebih mendalami seluruh program kegiatan yang dilaksanakan pemerintah Kota Gorontalo. Caranya yakni setiap instansi teknis di pemerintah Kota Kotamobagu melakukan studi banding ke OPD terkait di Kota Gorontalo.
“Kemajuan Kota Gorontalo yang begitu pesat, tentu ini erat kaitan dengan kesuksesan pemerintah menjalankan program kegiatannya. Kami di Kota Kotamobagu akan mendalami beberapa program kegiatan pemerintah Kota Gorontalo yang sejalan dengan program di pemerintah Kota Kotamobagu,” katanya.
Bahkan itu akan dicover dalam Memorandum of Understanding dan rencanakan akan lakukan saat Pemerintah Kota Gorontalo melakukan kunjungan kerja di Kota Kotamobagu. (*)