DPRD Bentuk Tim Perumus Guna Menkaji LKPD 

Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Syam T Ase saat membentuk tim perumus untuk mengkaji LKPD, di Ruang Dulohupa, Senin (11/7/2022)

Nusantara1.id, GORONTALO – Guna mengkaji Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) lebih mendetail lagi, DPRD melalui Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Syam T Ase, membentuk tim perumus yang dilaksanakan di Ruang Dulohupa,  Senin (11/7/2022).

Syam mengatakan, dirinya sudah membuka rapat tim perumus yang dipimpin oleh Wakil Ketua ll yakni Roman Nasaru dan tim Banggar serta dihadiri oleh tim pakar, dimana tim perumus ini bertugas mengkaji, membedah LKPD tahun anggaran 2021.

“Karena namanya membedah LKPD tentunya tidak lari dari Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dari BPK-RI yang kita tindak lanjuti melalui pembahasan dengan tim perumus, dalam hal ini anggota Banggar,” ungkap Syam.  

Bacaan Lainnya

Lanjut dikatakan Syam, dari LHP BPK-RI kita akan lihat seperti apa realisasi anggaran di tahun 2021 apakah sudah sesuai dengan laporan seratus persen dan sebagainya dan tentu kita akan lebih melihat dan mengkaji apa yang ada di LHP BPK-RI. 

“Insya Allah tim perumus kita berikan kesempatan satu minggu untuk mengkaji dan membahas LHP ini dibantu oleh tim pakar dan jika telah selesai dibedah dan dirumuskan, insya allah pekan depan akan diparipurnakan,”ungkap Syam. 

Aleg tiga periode ini mengingatkan kepada tim perumus untuk benar-benar mengkaji LKPD, termasuk catatan-catatan dari BPK-RI untuk dilakukan pembahasan mendalam. 

“Saya berharap kajiannya tidak asal jadi, tetapi benar-benar dibedah dari tim perumus yang dibantu tim pakar, terkait sejumlah catatan dari BPK-RI,” harap Politisi PPP ini.  

Syam juga mengingatkan kepada pemerintah daerah, dimana laporan untuk semester pertama sampai hari ini belum masuk ke DPRD.  Dan jika telah rampung tentunya ini bisa menjadi pintu masuk pengajuan KUA-PPAS untuk anggaran perubahan. 

“Jika selama sepekan ini bisa dikaji mendalam dan dirumuskan, sudah pasti untuk pembahasan KUA-PPAS perubahan pun bisa cepat dilaksanakan,” harap Syam. (*)

Pos terkait