Idah Syahidah: Saling Tolong Menolong, Cermin Budaya Gorontalo 

Anggota DPR RI, Idah Syahidah Rusli Habibie Rapat Koordinasi Penanganan Darurat Bencana Banjir Bandang dan Tanah Longsor bertempat di Rudis Gubernur Gorontalo, Selasa (16/7). [foto:ist]
Anggota DPR RI, Idah Syahidah Rusli Habibie Rapat Koordinasi Penanganan Darurat Bencana Banjir Bandang dan Tanah Longsor bertempat di Rudis Gubernur Gorontalo, Selasa (16/7). [foto:ist]

NUSANTARA1.ID – Anggota DPR RI, Idah Syahidah Rusli Habibie menegaskan bahwa itikad saling tolong menolong, bahu membahu dalam memberi pertolongan kepada masyarakat yang terkena musibah merupakan cermin budaya Gorontalo. 

Ini ditegaskan pada Rapat Koordinasi Penanganan Darurat Bencana Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Provinsi Gorontalo, yang bertempat di Rudis Gubernur, Selasa (16/7). Selain Idah Syahidah Rusli Habibie, hadir saat itu Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto, Anggota DPD RI, Fadel Muhammad, dan seluruh stakeholder. 

Menurut Idah Syahidah Rusli Habibie, pada situasi ini, dirinya mengapresiasi seluruh stakeholder, komunitas dan masyarakat yang telah bahu-membahu memberikan pertolongan kepada masyarakat terdampak banjir dan longsor, sejak awal banjir terjadi hingga hari ini.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan cermin budaya Gorontalo yang mengedepankan sikap saling tolong menolong dan gotong royong,” kata Idah Syahidah Rusli Habibie.

Masih pada kesempatan yang sama, Idah Syahidah Rusli Habibie mengungkapkan jika dirinya berusaha membangun komunikasi dengan kementerian dan lembaga mitra Komisi VIII DPR RI untuk dapat memberi bantuan ke Gorontalo. Maklum, Idah Syahidah Rusli Habibie merupakan anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Dapil Gorontalo. 

Termasuk dengan BNPB, Kementerian Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA), BPKH RI dan Baznas RI. 

“Khusus dua lembaga terakhir, saya minta turut berkontribusi, karena masing-masing lembaga tersebut, ada Divisi Kemaslahatan dan Kebencanaan, yang fungsinya membantu masyarakat dalam keadaan darurat,” ungkap Idah Syahidah Rusli Habibie.

Akhir pembicaraan, Idah Syahidah Rusli Habibie mengapresiasi BNPB yang telah berkoordinasi langsung dengan BPBD provinsi dan kabupaten/kota. Sehingga dapat langsung menggelar aksi tanggap darurat di lokasi-lokasi banjir dan longsor, sejak awal terjadi hingga hari ini. (*)

Pos terkait