NUSANTARA1.ID – Awal Desember 2023, masa jabatan Thariq Modanggu sebagai Bupati Gorontalo Utara akan berakhir. Terkait dengan itu, kini beredar berbagai wacana siapa yang akan menduduki kursi Penjabat Bupati (Penjabup) Gorontalo Utara.
Muncul wacana jika posisi itu ditempati oleh Sekretaris Daerah (Sekda) di daerah yang bersangkutan. Alasannya, paham soal daerah tersebut dan tahu apa yang akan dilakukan selanjutnya.
Ada juga wacana yang muncul jika Penjabup Gorontalo Utara sebaiknya ditempati oleh pejabat dari pusat. Ini disampaikan anggota DPRD Provinsi Gorontalo dari Daerah Pemilihan (Dapil) Gorontalo Utara, Thomas Mopili.
Menurut Thomas Mopili, ketika penjabup dari pusat, maka kecil kemungkinan akan berpihak pada salah seorang atau salah satu golongan. Alasannya, tidak mengenal siapa saja yang memiliki kepentingan di Gorontalo Utara, apalagi menjelang Pemilu legislatif dan Pilkada 2024.
“Jika diminta tanggapan, maka saya setuju penjabat bupati Gorontalo Utara diutus dari pemerintah pusat. Ini terkait dengan agenda politik 2024,” tegas Thomas Mopili.
Ditambahkan oleh Thomas Mopili, ketika kelak pejabat yang diutus dari pemerintah pusat, maka yang bersangkutan akan bekerja tanpa ada intrik-intrik politik. Apa yang akan diprogramkan pada 2024, Thomas Mopili pastikan berjalan sesuai dengan yang direncanakan pemerintah daerah. (*)