Walikota Siap Memfasilitasi Pembangunan Kantor PTUN Gorontalo 

Walikota Gorontalo, Marten Taha saat mengambil bagian pada peletakan batu pertama pembangunan Kantor PTUN Gorontalo. (Foto: Ist)
Walikota Gorontalo, Marten Taha saat mengambil bagian pada peletakan batu pertama pembangunan Kantor PTUN Gorontalo. (Foto: Ist)

NUSANTARA1.ID – Walikota Goorntalo, Marten Taha siap memfasilitas pembangunan kantor Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Gorontalo. Tujuannya agar pembangunan kantor tersebut lancar dan tak ada kendala, terlebih masalah administrasi. 

“Terima kasih atas dibangunnya kantor PTUN di Kota Gorontalo. Kami siap membantu sepenuhnya apa yang dibutuhkan dalam pembangunan kantor tersebut, seperti perizinan, amdal, atau apa saja yang berkaitan dengan pembangunan kantor ini,” kata Marten Taha saat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Kantor PTUN Gorontalo, Selasa (15/8). 

Masih pada kesempatan yang sama, Marten Taha menyatakan bahwa kehadiran Kantor PTUN Gorontalo sudah sangatlah wajar. Menurutnya, jika dipresentasikan terdapat 52 persen perkara yang ditangani oleh PTUN di Manado, berasal dari wilayah Provinsi Gorontalo.

Bacaan Lainnya

Terlebih lagi, masalah- masalah yang ada di Manado tersebut, yakni paling besar adalah masalah sengketa tanah. Untungnya, PTUN di Gorontalo sudah diwujudkan sejak 2028 lalu dan nanti saat ini kantornya mulai dibangun. 

“Alhamdulillah, dengan berbagai data, akhirnya dapat diwujudkan oleh Mahkamah Agung untuk pembangunan Kantor PTUN Gorontalo, sejak 2018 ,” kata Marten Taha. (*)

Pos terkait