Marten Taha Tegaskan, Kearsipan Itu Sangatlah Penting 

Walikota Gorontalo, Marten Taha saat memberi sambutan pada pembukaan Bimtek terkait kearsipan. (Foto: Ist)
Walikota Gorontalo, Marten Taha saat memberi sambutan pada pembukaan Bimtek terkait kearsipan. (Foto: Ist)

NUSANTARA1.ID – Walikota Gorontalo Marten Taha, menegaskan dalam pertemuan pembukaan bimtek arsip dinamis bahwa kearsipan itu sangatlah penting. 

Marten Taha mengatakan bahwa kearsipan itu sangat dibutuhkan dalam tata pemerintah. Selain menjadi dokumen pendukung, kearsipan juga menjadi dokumen bukti dalam peradilan. 

“Pengelolaan kearsipan ini sangat penting sudah banyak inovasi-inovasi yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah,  termasuk pemerintah kota tentang sistem kearsipan,” kata Marten Taha, Senin (12/6). 

Bacaan Lainnya

Selain itu, ia mengungkapkan  bahwa kearsipan ini juga perlu diedukasi dan disosialisasikan kepada pengelola kearsipan di berbagai OPD maupun di unit-unit kerja lingkungan pemerintah kota Gorontalo. 

“Harapan saya agar Bimtek ini benar-benar hasilnya dapat diimplementasikandiimplementasikan. Jadi, bukan hanya sekedar mendapat berbagai materi lalu didiskusikan tapi ini juga perlu diedukasikan kepada orang-orang yang membantu kita di dalam sistem kearsipan dimana tempat kita bekerja,” jelasnya. 

Marten Taha juga meminta kepada Kepala Dinas Kearsipan setelah Bimtek ini harus dipantau selalu sejauh mana penerapan sistem yang sudah disosialisasikan bimbingan teknis kepada pengelola kerja kearsipan berbagai OPD. 

“Bimtek ini tidak akan ada manfaatnya kalau hasil-hasil yang disampaikan pada saat bimtek tidak dapat diterapkan atau diimplementasikan di tempat kerja, itu hanya membuang-buang biaya saja dan tidak ada dampak positif yang kita dapatkan,” kata Marten Taha. (*)

Pos terkait