NUSANTARA1.ID – Debat pertama pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Gorontalo resmi digelar pada Jumat (25/10) malam di Grand Sumber Ria Ballroom.
Satu persatu pasangan memaparkan program unggulan mereka yang kini tengah disodorkan ke masyarakat lewat kampanye. Mulai dari Cagub Nomor Urut 1, Tonny Uloli, disusul Cagub Nomor Urut 2, Nelson Pomalingo, selanjutnya Nomor Urut 2, Hamzah Isa.
Setelah tiba pada Cagub Nomor Urut 4, Gusnar Ismail justru hanya memberi pengantar. Selanjutnya, pemaparan visi misi diberikan kesempatan kepada Calon Wakil Gubernur, Idah Syahidah. Pasangan Nomor Urut 4 menggunakan nama pasangan GAS (Gusnar and Idah)
“Untuk pemaparan visi misi, saya persilahkan ke Calon Wakil Gubernur Gorontalo, ibu Idah Syahidah,” kata Gusnar Ismail pada debat tersebut.
Idah Syahidah lantas menuju podium sembari memaparkan bahwa untuk memajukan Provinsi Gorontalo pihaknya mengusung tema Gorontalo Maju dan Sejahtera.
“Visi misi ini bertujuan menciptakan kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), pengembangan sektor UMKM, serta memperkuat pertanian dan perikanan,” kata Idah Syahidah.
Selain itu, Idah Syahidah juga menekankan pentingnya pariwisata sebagai salah satu penggerak ekonomi, yang didukung dengan infrastruktur yang memadai.
Usai memaparkan, debat dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. (*)