NUSANTARA1.ID – Banjir bandang kembali menerjang Desa Libungo dan Desa Bondaraya di Kecamatan Suwawa Selatan, Kabupaten Bone Bolango, akibat hujan deras sejak siang hari. Meluapnya sungai dengan arus yang deras membawa material lumpur dan kayu, menyebabkan puluhan rumah terendam.
Air mulai menggenangi wilayah tersebut sekitar pukul 15.00 WITA dengan ketinggian mencapai 1 meter di beberapa titik. Meski saat ini air sudah mulai surut, akses jalan dari Desa Libungo menuju Desa Bulontala untuk sementara tidak dapat dilalui karena jembatan utama hampir putus akibat derasnya arus banjir.
“Jembatan kami sudah nyaris putus, dan saat ini kami masih menunggu bantuan karena BPBD Bone Bolango belum tiba di lokasi,” ujar Reinal salah satu warga Desa Libungo.
Warga bergotong-royong mengevakuasi barang-barang dari rumah yang terdampak dan membantu warga lanjut usia mengungsi ke tempat aman.
Hingga kini, belum ada laporan korban jiwa, namun kerugian material diperkirakan cukup besar. Pihak berwenang diimbau segera mengerahkan bantuan untuk memulihkan situasi, sementara masyarakat yang tinggal di bantaran sungai diminta tetap waspada terhadap potensi banjir susulan. (*)