Uji Coba Aplikasi SIREKAP Kembali Dilakukan oleh KPU Bone Bolango 

NUSANTARA1.ID – Guna mengetahui kemampuan server secara nasional, KPU Bone Bolango melakukan uji coba aplikasi SIREKAP mobile yang akan digunakan pada Pilkada 2024.

Informasi yang berhasil dihimpun, uji coba Nasional Kedua penggunaan aplikasi SIREKAP Pilkada 2024 digelar, Selasa (22/10). KPU Bone Bolango memfasilitasi simulasi ini Via Zoom yang dipantau langsung oleh KPU RI dalam Aplikasi SIREKAP.

Proses uji coba nasional ini, diikuti 165 PPS dan 18 PPK di Bone Bolango yang dimulai sejak mulai pukul 14.00 WITA sampai dengan selesai. Uji coba ini menggunakan aplikasi SIREKAP Versi 2.68. Ini keberhasilan aplikasi SIREKAP mobile di wilayah Bone Bolango mencapai 90 persen.

Bacaan Lainnya

Seperti apa kendala yang dialami? Informasi yang diperoleh, jaringan internet yang lemah di beberapa desa, sehingga menyebabkan lambatnya konversi gambar menjadi tulisan dalam aplikasi SIREKAP. Selebihnya aplikasi SIREKAP dapat dioperasikan dengan baik oleh PPS. (**)

Pos terkait