NUSANTARA1.ID – Guna menggali potensi anak muda, Pemkot Gorontalo menggelar kegiatan yang bertajuk Invitasi Olahraga Pelajar (IOP) Gorontalo 2023. Kegiatan ini sudah berlangsung beberapa hari lalu, yang mana salah satunya bidang olahraga e-sports.
“Kegiatan Invitasi Olahraga Pelajar Gorontalo 2023 ini, dapat mengenal bakat muda yang di cabang olahraga bola basket dan e-sports,” kata Plh. Sekda Kota Gorontalo, Hafidz Daud saat menutup perhelatan tersebut, Ahad (3/12).
Ditambahkan oleh Hafidz Daud, khusus pelajar, diharap dapat mengembangkan bakat di bidang masing-masing, agar bisa membawa nama Kota Gorontalo di kancah nasional.
“Ajang Invitasi Olahraga Pelajar Gorontalo 2023 bukanlah sekadar sebuah ajang kompetisi semata. Tetapi juga menjadi simbol dari semangat, dedikasi dan keterampilan yang dimiliki oleh para atlet pelajar di Gorontalo,” tegasnya. (**)